Danau Shourabil
Rawa (lahan basah) atau danau wisata Shourabil dengan luas 180 hektar terletak di kota Ardabil. Alasan penamaan Syourabil adalah salinitas airnya yang tinggi, yang tanah liatnya pernah digunakan untuk menyembuhkan orang sakit di zaman kuno, tetapi hari ini air tawar telah ditambahkan ke danau.
Shourabil, yang merupakan satu-satunya danau alami dalam kota di Iran, menjadi salah satu habitat penting burung migran seperti: pelikan abu-abu, bebek jambul, bebek mata emas, angsa abu-abu, bustard kecil, bangau hitam, frankolin, pegar, anas crecca, kuntul, fulica, bebek brahminy.
Di danau dengan kedalaman 20 meter ini terdapat ikan salmon, esox, ikan mas dan lobster, tetapi saat cuaca dingin, semua atau sebagian akan membeku.
Sebagai tempat rekreasi dan ruang hijau, selain memiliki daya tarik alam, Syourabil juga menampung wisatawan dengan fasilitas rekreasi, olahraga dan budaya seperti: berperahu, lintasan lari, lintasan bersepeda, kebun binatang, sejumlah hotel (penginapan), taman bermain, dan restoran yang terletak di tengah danau.
Syourabil merupakan destinasi kedua yang paling banyak dikunjungi di provinsi Ardabil setelah Sareyn (سرعین) dan sumber air panasnya.
Danau Shourabil | |